Thursday, November 12, 2015

Cara Menggambar Kartun - Cosmo Fairy

Tags

gambar 0

Cosmo adalah salah satu tokoh utama dari film kartun The Fairy OddParents, Cosmo dan Wanda adalah sosok peri yang mempunyai kekuatan untuk mewujudkan keinginan, mereka diberi tugas untuk menjaga anak berusia 10 Tahun yang bernama Timmy. Walau bagaimanapun, cosmo merupakan orang yang bodoh dan dungu, mereka berdua (Cosmo dan Wanda) selalu mempunyai dan memberikan ide yang berbahaya untuk Timmy.

Sekian perkenalan singkat mengenai tokoh bernama Cosmo ini, sekarang mari kita mencoba untuk menggambar karakter ini. Pertama-tama persiapkan dahulu peralatan tulis seperti : pensil kayu dan mekanik 2B, pensil HB dan penghapus.



gambar 1
Gambar 1

Langkah 1 :
Gambarlah sketsa untuk bagian muka, perhatikanlah garis-garis didalam lingkaran. Garis vertical berguna sebagai pengatur posisi untuk bagian hidung dan juga berguna sebagai efek sudut pandang karakter, garis horizontal berguna sebagai pengatur posisi mata. Saran saya untuk bagian ini gunakanlah pensil HB.



gambar 2
Gambar 2

Langkah 2 :
Gambarlah muka dan rambut, bentuklah muka sesauai dengan contoh. Garis cenderung tegas dan tebal, alis menyatu dengan muka dan rambut. Saran saya untuk bagian ini menggambar menggunakan pensil 2B agar ketebalan garis mudah didapat.



gambar 3
Gambar 3

Langkah 3 :
Kita memulai menggambar untuk bagian badan, kartun kali ini cenderung memiliki kepala yang besar karena itu gambarlah badan sedikit lebih kecil dari kepala. Garis cenderung tegas dan tebal, karena itu kami sarankan untuk menggunakan pensil 2B.



gambar 4
Gambar 4

Langkah 4 : 
Mulailah menggambar ekspresi dan detail wajah, sesuaikan posisi hidung dengan garis horizontal dan vertical yang telah kita buat pada sketsa. Dan juga sesuaikan posisi mata dengan garis horizontal pada sketsa, gambarlah mata dengan posisi dan ukuran yang sama. Saya sarankan untuk menggunakan pensil 2B.



gambar 5
Gambar 5

Langkah 5 :
Di langkah ini kita menggambar detail dari bagian kepala, banyak garis-garis tipis untuk bagian kepala ini. Karena itu kami sarankan untuk menggunakan pensil mekanik 2B.



gambar 6
Gambar 6

Langkah 6 :
Di langkah ini kita mulai menggambar tangan karakter beserta dengan aksesoris yaitu tongkat ajaib, untuk bagian ini alangkah baiknya untuk menggunakan pensil mekanik 2B karena banyak sekali garis tipis termasuk jari-jari.



gambar 7
Gambar 7

Langkah 7 :
Masih dalam menggambar detail, sekarang kita akan menggambar detail untuk bagian baju dan aksesoris di kepala. Alangkah bagusnya untuk memakai pensil mekanik 2B.



gambar 8
Gambar 8

Langkah 8 :
Mempertegas garis, pertegaslah garis yang di perlukan dengan pensil 2B atau pensil yang memiliki level lebih tinggi. Setelah di pertegas maka hapuslah garis yang tidak terpakai seperti garis sketsa yang tadi sudah dibuat.



gambar 9
Gambar 9

Langkah 9 : 
Langkah terakhir memberi warna pada gambar.


Sekian tutorial yang dapat saya sampaikan semoga bermanfaat bagi para pembaca dan selamat mencoba. Terima kasih telah berkunjung di blog kami goyangpensil.blogspot.com. See You next Time

download_word_goyangpensil.blogspot.com